Home » , , , , , , , » Misteri Hutan Terkutuk

Misteri Hutan Terkutuk

Written By Brandon on Tuesday, January 14, 2014 | 9:06 PM


Di kaki Gunung Fuji yang merupakan puncak gunung tertinggi di Jepang, dengan luas 30 kilometer persegi, disitulah hutan Aokigahara.
Aokigahara adalah hutan yang memiliki keindahan dan ketenangannya tersendiri. Untuk memasuki kawasan ini, kita harus menyeberang melalui semak pohon, melewati akar-akar pohon dan batu. Dari situ kita bisa mendapatkan akses untuk melihat Gunung Fuji dari titik yang menakjubkan dan menjelajahi gua-gua es yang tersembunyi.
Tapi siapa yang menyangka di balik keindahan dan ketengan itu semua, hutan ini memiliki ceritanya sendiri. Terselubung dalam kegelapan dan keheningan yang luar biasa menjadikan tempat ini adalah tempat yang sempurna untuk menyendiri dan refleksi, dan dengan demikian, adalah tempat yang tepat untuk mati. Menurut data pemerintahan setempat, sedikitnya 100 orang yang melakukan bunuh diri di sini setiap tahun.

Budayakan memberikan komentar yang positif

0 comments:

Post a Comment